Bandar Lampung | Belum seminggu di lantik menjadi Kapolda Lampung, Irjen Pol. Hendro Sugiatno, M.M sudah bergerak cepat memastikan program Polda Lampung berjalan lancar. Senin (8/3).
Didampingi Wakapolda Brigjen. Pol Subiyanto dan jajaran PJU Polda Lampung, Kapolda memastikan giat penyuntikan Vaksin Covid-19 di Lingkungan Mapolda berjalan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
“kemarin sudah di RS Bhayangkara dan SPN, selanjutnya kami pastikan sampai akhir maret semua jajaran Polda Lampung sudah di vaksinasi” Ujarnya
Seperti diketahui bahwa kegiatan penyuntikan Vaksin Covid-19 kepada jajaran kepolisian di Lampung diselenggarakan secara bertahap. Hal ini bertujuan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mengurangi penumpukan peserta. | yes
Eksplorasi konten lain dari JURNAL KOTA - Komite Pewarta Independen (KoPI)
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.